Mengenal BRImo dan Cara Transaksi Aman Aplikasi BRImo

Cara Transaksi Aman Aplikasi BRImo - Blogotech, BRI merupakan bank besar yang menawarkan banyak layanan yang bisa Anda manfaatkan. Termasuk juga transaksi dengan mudah secara online yaitu menggunakan aplikasi mobile banking BRI yang dikenal dengan BRImo. 

cara-transaksi-aman-aplikasi-brimo
Aplikasi tersebut merupakan layanan terbaru dari BRI dan bisa dimanfaatkan untuk kalangan millennial yang menginginkan menyelesaikan transaksi dengan mudah dan cepat. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, BRI mempunyai banyak sekali fitur yang bisa digunakan oleh nasabah.

Adapun fitur lengkap dari aplikasi BRImo adalah:
  • Fitur yang ada di layanan lainnya yaitu dari layanan mbanking, internet banking, t-bank BRI, top up brizzi, dan lain sebagainya. Sehingga aplikasi ini merupakan aplikasi yang menawarkan banyak layanan dan fitur lengkap dalam satu tempat untuk nasabah.      
  • Mempunyai fitur dompet digital atau uang elektronik yang bisa dimanfaatkan.       
  • Fitur pembayaran online yang dapat digunakan untuk membeli pulsa, membayar tagihan listrik, dan masih banyak lainnya.
  • Fitur penarikan uang di ATM lewat kode khusus.
  • Mutasi rekening selama 1 tahun.
  • Dapat mengaktifkan ibanking dengan mudah.
  • Dapat membuat rekening virtual account dengan nama alias.
  • Penarikan uang tanpa harus menggunakan ATM.
  • Dapat melakukan pembayaran di merchant dengan mudah.
  • Fitur fingerprint dan face recognition yang lebih aman.

Aplikasi BRI mobile BRImo ini mempunyai cara pendaftaran yang sangat mudah. Sehingga bisa dilakukan secara mandiri di rumah dan tidak perlu untuk datang ke kantor unit BRI. Hal ini akan membuat Anda bisa hemat waktu, biaya, dan juga tidak perlu antri untuk mendapatkan kemudahan dan bisa memanfaatkan fitur aplikasi yang ditawarkan.                        

Langkah untuk mendaftar BRImo dengan mudah adalah:
  1. Masuk ke playstore atau appstore dan cari aplikasi BRImo.
  2. Lalu download aplikasi dan tunggu hingga selesai. Ukuran aplikasi ini cukup ringan yaitu hanya 25 MB dan kompatibel dengan berbagai versi android.
  3. Setelah proses download dan instalasi berhasil, selanjutnya masuk ke aplikasi BRImo yang telah terinstall.
  4. Swipe ke kiri hingga ke halaman pertama BRImo.
  5. Buat akun terlebih dahulu untuk dapat bisa melakukan berbagai transaksi dengan mudah lewat aplikasi BRImo.


Cara Transaksi Aman BRImo

Di era digital seperti sekarang ini yang sudah banyak modus tindak kejahatan dan penipuan yang bisa menjerat korban. Salah satunya adalah pembobolan aplikasi mobile banking yang dipunyai oleh nasabah sehingga akan menguras saldo yang dipunyai. Tidak terkecuali juga melalui aplikasi banking yang anda gunakan seperti BRImo. Nah untuk menghindari terjadinya tindak kejahatan tersebut terjadi, sebaiknya lindungi diri dan aplikasi BRImo yang digunakan dengan beberapa cara aman untuk bertransaksi menggunakan aplikasi BRImo seperti dengan langkah-langkah berikut ini:
  1. Hanya mengunduh dan melakukan update aplikasi BRImo di Google Play Store maupun App Store (tidak melalui aplikasi instalasi lain / tidak dikenali).
  2. Memilih untuk menggunakan jaringan internet yang aman untuk bertransaksi dan hindari menggunakan wifi publik.
  3. Tidak menggunakan user ID dan password yang mudah untuk ditebak. Jangan lupa juga untuk menggantinya beberapa bulan sekali. Atau cara lainnya adalah menggunakan teknologi login face recognition atau fingerprint yang lebih aman.
  4. Rahasiakan User ID, password, dan PIN dari siapapun dan jangan berikan kode OTP kepada pihak lain termasuk pihak bank atau yang mengaku karyawan bank.
  5. Pastikan log out sempurna setelah melakukan transaksi agar lebih aman.

No comments for "Mengenal BRImo dan Cara Transaksi Aman Aplikasi BRImo"