Daftar Teknologi Canggih Dunia yang Akan Tenggelam Bahkan Hilang di Tahun 2018

Teknologi Canggih Dunia Hilang - Blogotech, Seperti yang kita ketahui teknologi akan terus berkembang seiring dengan perkembangan zaman. Perkembangan teknologi itu menimbulkan sebuah penemuan teknologi yang lebih modern dan canggih. Apabila muncul sesuatu yang lebih modern dan canggih, tentunya yang lama secara perlahan akan jarang digunakan, tenggelam dan ujung-ujungnya akan menghilang.

Hal ini berlaku sama halnya dengan teknologi. Beberapa teknologi jadul yang dulu sangat canggih namun seiring dengan munculnya penemuan baru maka teknologi tersebut perlahan-lahan tenggelam. Seperti teknologi yang akan dibahas Blogotech sekarang, dulu memang sempat trend namun sekarang sudah mulai tenggelam bahkan diprediksi akan menghilang di tahun 2018 ini. Teknologi apa sajakah itu? Yuk simak liputannya berikut ini 4 teknologi yang diprediksi hilang pada tahun 2018:

1. DVD Player

Apakah kamu anak zaman 90-an? Tentunya kamu sangat kenal dengan salah satu teknologi canggih jadul ini. DVD Player sering digunakan untuk menonton film atau mendengarkan musik sambil berkaraoke ria. Namun seiring dengan perkembangan zaman sekarang penggunan DVD Player mengalami penurunan yang sangat drastis. Berkembangnya teknologi zaman now menghadirkan layanan streaming langsung via internet untuk menonton film atau mendengarkan musik. Tentunya teknologi yang sangat canggih dan mudah ini membuat DVD Player hanya tinggal kenangan pada tahun 2018 ini.

2. Dial Up Internet

Kids zaman old yang suka main internet pasti tahu teknologi canggih yang satu ini. Yap, dial up internet. Dial up internet sempat trend di masanya. Untuk mengaktifkan dial up intermet kita harus melakukan pemanggilan telepon (dial up) ke penyedia jasa internet melalui modem komputer. Setelah selesai maka secara otomatis kita akan terhubung ke internet. Untuk memutuskan koneksi internet selanjutnya kita harus memutuskan sambungan telepon.

Kangen masa-masa ini? Hmm sekarang teknologi canggih ini mulai tenggelam. Karena perkembangan zaman sekarang sudah muncul penggunaan internet broadband dan wifi yang menghadirkan layanan internet berkecepatan tinggi. Layanan dial up internet ini pun mulai menghilang di tahun 2018 ini.

3. Stand Alone GPS

Teknologi Stand Alone GPS sempat trend dan semua produsen mobil berlomba-lomba menghadirkan fitur canggih ini. Namun seiring perkembangan zaman sekarang sudah muncul GPS versi terbaru yang tergabung dengan android sehingga terlihat lebih simpel dan canggih. Stand Alone GPS pun mulai terlupakan di tahun 2018 ini.

4. Kamera Digital


  • Hmm untuk teknologi canggih yang satu ini mungkin masih sering digunakan. Namun faktanya, zaman now perkembangan teknologi kamera pada smartphone menjadi sangat pesat. Teranyar ini teknologi kamera smartphone sudah menyediakan fitur dual lensa yang membuat kualitas jepretan kamera menjadi lebih dan hampir sama persis dengan hasil kamera profesional. Selain itu, sekarang juga sudah mulai banyak aplikasi editting langsung di android sehingga sangat mempermudah pengguna. Hmm dengan berkembanganya teknologi ini nasib kamera digital juga mulai terancam di tahun 2018 ini.

No comments for "Daftar Teknologi Canggih Dunia yang Akan Tenggelam Bahkan Hilang di Tahun 2018"